Gereja Lama, tempat terselenggaranya Seminar |
RP. Tauchen Hotlan Girsang, OFM; dalam sambutannya |
“Semua jenis penyakit yang terjadi pada tubuh manusia selalu diawali dengan suatu proses. Dengan munculnya berbagai macam benjolan merupakan suatu tanda proses terbentuknya kanker antara lain: Kelenjar Getah Bening (KGB) yang terdapat di belakang telinga, di leher bagian belakang, dan ketiak. Terbentuknya jaringan kista disekitar payudara dan rahim. Dan terbentuknya tumor yang apabila menjadi ganas disebut KANKER”, ungkap narasumber dari YPKI Korwil Jakarta, Danang Nurcahyo, SKM.
Lebih lanjut dalam wawancaranya dengan Komsos, D. Nurcahyo mengatakan “Biasanya, jika pada tubuh penderita terdapat kanker, penderita akan mengalami keluhan-keluhan atau gejala umum seperti: buang air besar tidak tuntas dan tidak teratur, kotoran berwarna hitam kemerah-merahan dan berlendir, mengalami sesak nafas walaupun tidak sakit asma serta batuk kering tidak kunjung sembuh”. “Gejala kanker payudara antara lain: kulit payudara mulai bersisik dan mengeras kadang terasa gatal, munculnya benjolan di sekitas payudara, lambat laun akan terlipat ke dalam dan keluar cairan yang warnanya seperti susu tetapi bukan masanya menyusui.
Dianjurkan untuk melakukan test mammography setiap setahun sekali. Sedangkan gejala kanker rahim antara lain: mengalami menstruasi yang tidak teratur dan di sekitar tulang panggul terasa nyeri ketika haid datang, mengalami keputihan tidak kunjung sembuh dan berwarna kuning kehijauan, dan bila melakukan hubungan suami istri akan terasa perih di sekitar rahim dan setelah berhubungan biasanya keluar darah yang warnanya merah pucat. Sebaiknya melakukan papsmear setahun sekali.
Sebuah seminar yang menarik dan kaya manfaat, sayang tampak tidak banyak kaum pria yang hadir. Dari hasil survei membuktikan penyakit kanker adalah penyakit yang dapat menyerang siapa saja. Sebut saja kanker prostat yang sering dialami kaum pria. Nurcahyo menerangkan bahwa “gejala kanker prostat sendiri memiliki tanda/ gejala antara lain: pembengkakan, jika buang air kecil tidak lancar dan terasa sakit, sering mengalami kram di bawah pusar dan sering mengalami ngompol tanpa sadar”, jelasnya.
Cara Sehat Menghindari Kanker
95% peserta dihadiri kaum wanita |
Ibu Agustin Widodo, menyerahkan cinderamata kepada narasumber |
(Perhatian: Foto atau tulisan ini, dilindungi oleh undang-undang)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Berbicara adalah hak asasi manusia dari setiap individu, tetapi gunakan hak itu sesuai dengan peraturan yang berlaku serta budaya lokal yang membangun. Salam kasih. Admin