Selasa, 03 Januari 2012

Puisi Buat Yesus

Maukah Engkau Bersahabat Lagi Ya Yesus

Di manakah engkau ya Yesus...
Saat aku mencari....
Hanya kosong....tanpa jejak jelas...
Tidak di rumah...sekolah..gereja.... sunyi sepi

Adakah Engkau...
di sosok anak pengamen ingusan...
yang bernyanyi lantang tidak karuan dengan kecrekan
Di perempatan jalan?  Atau...

Pengemis di depan Gereja...
Meski beda agama... Atau bahkan tak punya agama
Bagi mereka.....Perut lebih penting dari dogma.....
.......Adakah jejak-Mu di sana....Atau ...

di panti asuhan, panti jompo, sel-sel penjara,
rumah sakit....rumah singgah, sekolah jalanan...
yang menungggu sapaan dan uluran tangan...
Dengan dana .......kasih....... dan sayang


Butakah mata dan hati kami.......
Memikirkan diri sendiri dan hanya berkeluh kesah tentang kesusahan kami
hingga tak jelas melihat jejak-Mu........ di antara mereka
Hanya ingat.....saat natal tiba
Itupun hanya sebatas seremoni dan hura-hura saja

Saat ini...di sini...di gereja ini
dimana orang datang dan pergi.......
untuk berdoa...?,....bergaya.....?..atau malah mengisi pundi-pundi pribadi...
dengan manisnya kata dan seribu tipu daya....
namun mencaci-maki sesuka hati...bila hasrat tak terpenuhi
merasa diri ini penting........... benar .......dan ...........punya kuasa
dengan selimut status,..... gengsi.........., kedudukan.............. juga.......harta
merasa diri paling benar...paling baik.......paling suci... ..
Yang lain.......tak berarti...........
Hingga....tersisa hanya....  kosong, angkuh, dingin dan ….sepi.... …

"Kasihilah Tuhan, Allahmu,
dengan segenap hatimu dan....dengan segenap jiwamu dan
dengan segenap kekuatanmu dan ....dengan segenap akal budimu, dan
kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri". 
Itu Sabda-Mu yang utama dan terutama....

Itukah yang Engkau inginkan dari kami
Untuk makin pasrah...ikhlas..... pada Ilahi
Bersama Engkau yang  hadir pada sesama kami……di hidup dan kehidupan kami
Bukan di kandang natal…….
Tak juga di gereja ini …..meski dengan altar yang penuh bunga warna-warni….
Tapi di hidup……. dan kehidupan kami sehari-hari………………
Bila ingin bersahabat dengan-Mu lagi

Depok, 23 November 2011

Bambang Budiharto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berbicara adalah hak asasi manusia dari setiap individu, tetapi gunakan hak itu sesuai dengan peraturan yang berlaku serta budaya lokal yang membangun. Salam kasih. Admin